Logo KMK Semarang

Logo KMK Semarang
Official Logo KMK Semarang

Sunday 18 October 2015

Tpis Cara Mengecek Shock Breaker Mitsubishi Kuda

Bagi pemilik Mitsubishi Kuda sering nya tidak sadar kalau komponen shock absorber atau biasa di sebut dengan Shock Breaker nya sudah mati ( rusak ) alias minta jajan.  Hal ini jamak terjadi karena Kuda adalah mobil yang nyaman sehingga Shock breaker yang sudah lemah atau bahkan rusak sering lepas dari pengamatan kita para joki sebab mobil masih enak aja di bawanya..

Sebetulnya usia shock breaker sudah di desain cukup panjang karena beban kerja yang di tanggung oleh shcok beraker terhitung cukup berat selain menopang body kuda yg berat juga harus menghadapi beraneka ragam jenis jalan yang saat ini seperti nya lebih banyak yg berlobang2 daripada yg mulus. Hal tersebut yang mebuat umur shockbreaker sering menjadi lebih pendek ( realtif tidak sama antara satu mobil dengan yg lain nya , karena bisa jadi mobil yg sering lewat jalan protokol yg muluzz tidak ada lobang pasti umur shok breaker nya lebih panjang dari mobil yg setiap hari nya melewati jalan yg banyak lobang dan berliku heheheh macam lagu nya bang Iwan Fals )

Perinsip kerja shock breaker sebetulnya sederhana mereka hanya naik dan turun saja, dimana  bagian dari shock breaker adalah tabung dengan as dari besi yang menghubungkan bagian atas sampai tengah dan ada Valve / katub yang berisikan material penahan dibagian bawah , dimana material penahan bagian tengah nya berupa Oli atau Gas (sebagai bahan peredaman).

Skema Shock Breaker.

Untuk lebih empuk / nyaman disarankan menggunakan shock breaker yg ber isikan Oli , untuk shock breaker yg berisikan gas rasa redamannya cenderung lebih keras dibandingkan yg oli, hanya saja utk shcok breaker gas lebih bandel dan stabil dibandingkan dg yang oli.
Shock beraker gas lebih cocok utk kondisi mobil yg Heavy Duty, kalau utk kuda kok kayak nya kurang cocok karena karakter nya yg keras sedangkan kuda lebih enak empuk.

Untuk pengetesan masih oke atau tidak nya sebuah shock breaker ada beberapa cara :

1. Cara yang paling sederhana adalah dengan melihat fisik dari shock breaker tersebut, untuk shock breaker ber peredam Oli, pastikan fisik shock beraker kering tidak ada tetesan / rembesan oli di bagian2 shock beraker. Kalau kondisi shock kotor dan ada rembesan oli  tapi tidak yakin dari mana asal oli tersebut ( dari shock atau dari luar shock ), caranya adalah bersihkan dahulu shock breaker kemudian setelah beberapa hari amati lagi kalau benar ada rembesan oli berarti shock bocor. Periksa juga kondisi body shock beraker apakah ada penyok atau stang (as) melengkung.. kalau ada penyok atau stang as melengkung untuk shock jenis GAS kemungkinan besar gas sudah bocor keluar melalui penyokan atau as yang melengkung .

2. Lewat kan kuda anda pada polisi tidur, apabila seweaktu melibas polisi tidur mobi mendut-mendut maka bisa di pastikan shock bereaker sudah tidak OKE lagi. Apabila Shock breaker masih bekerja dengan baik sewaktu di gunakan melibas polisi tidur mobil tidak mendut-mendut, biasa saja. ( mendut-mendut = bahasa jawa utk terguncang-guncang )

3. Cara yang ketiga ini adalah dengan cara melepas sock breaker kemudian tarik kedua ujung shock breaker ke luar dan kemudian ke dalam.. kalau terasa beraaatt banget berarti shock breaker masih OKE, tapi kalau terasa enteng shock sudah Mati. ( mungkin bisa dilakukan waktu mobil diperbaiki kaki2 nya ).

Oh iya hampir lupa , cek juga karet-karet bushing nya yang ada di ujung2 shock breaker ya.. karena kalau karet2 bushing ini sudah pecah bahkan sudah hilang, dijamin Kuda yg tadi nya nyaman dan senyap akan full orchestra glodak-goldak dan kletek-kletek waktu jalan di jalanan yang tidak rata.

Shock Breaker Depan Kuda ORI KTB
( Part nya sama dengan L-300 )

Untungnya punya kuda adalah harga spare part nya yang terjangkau karena harga satu set Shock Breaker Depan Original KTB  di kota Semarang hanya Rp. 375.000 , ( harga waktu artikel ini di tulis ).
Tapi kalau mau yg selain KTB ya harga nya mungkin beda heheheh ( tapi kalau menurut saya pribadi  lebih PeDe pakai Ori KTB ).

Untuk harga Shockbreaker bagian belakang saya belum tau karena belum pernah melakukan penggantian... ( kalau di rasa2 sih sudah mulai lemah juga shock belakaang nya si Little Pajero hehehe, karena pas lewat polisi tidur di belakang toing-toing walau cuman sekali.. tapi nunggu dulu belum ada duit nya .....hehehhe )

Catatan :
Ssebisa mungkin jangan membeli shock breaker bekas atau second atau rekondisi, karena selain harga part yg baru tidak mahal, shock breaker tidak di desain utk diperbaiki, jadi kalau beli shock breaker 2nd pasti umur nya tidak bisa panjang ( tidak awet )

So,... Semoga Bermanfaat untuk rekan-rekan Joki

-------------------------------- Salam Satu Kuda Sejuta Saudara -----------------------------

KMK#314

Tuesday 29 September 2015

Liputan Khusus HUT ke-2 KMK Kandhang Semarang

Tidak terasa sudah 2 tahun berlalu sejak KMK Kandhang Semarang terbentuk, kebersamaan dalam suka maupun duka sebagai saudara se-Kuda di tuangkan di acara perayaan HUT KMK Kandhang Semarang yang di selenggarakan di  Banaran Resto Ambarawa ( deket rumah syeh puji ).


Tanggal 27 september kemaren merupakan hari yang sangat bersejarah bagi KMK Kandhang Semarang, karena pada ulang tahun nya yg ke 2 tersebut KMK Semarang mendapatkan kado istimewa berupa markas kesekretariatan yg berlokasi di bengkel Welly Jaya ( terimakasih untuk oom Welly dan oom Novel atas kesediaan nya meminjamkan lokasi utk Sekretariat KMK Semarang ).

Ini Markas Kami...... mampir yaaaa 


Adapun alamat Sekretariat KMK Semarang di :
Jl. Kalisari 07/06
Langensari Barat
UNGARAN
Suasana Selamatan Sekretariat KMK Semarang

Markas KMK Semarang ( kebak jaran )

Sebelum start ke Banaran Resto untuk perayaan HUT ke 2 KMK Semarang para joki dan navigator berkumpul di Sekretariat untuk melakukan "Selametan / Syukuran " pembukaan Sekretariat. Para Joki jam 08:00 WKMK ( baca: Jam 8 Waktu KMK ) sudah berkumpul di lokasi , adapun acara dimulai dengan pidato pembukaan oleh sesepuh KMK Semarang oom agus KMK#374 di susul dengan  pembacaan doa oleh Usztad Iwan dan setelah itu para Joki , Navigator dan KMK Junior menikmati menu jamuan istimewa berupa Nasi Tumpeng lengkap dengan "Ingkung Ayam" , "Gudangan /Urap "  beserta aksesories nya..... hmmmm yummy......

Speech from Sesepuh KMK Semarang


Potong tumpeng oleh Oom Dudi selaku Noki Senior

Yuumy Iwak Ingkung & Sego Gudang...

Kandidat Aklamasi Ketua KMK Semarang.... ngganteng & berwibawa

Lho Ingkung e kok tinggal baskom e tok..??. wes entek ik...


Setelah selesai acara syukuran Sekretariat para KMK Warrior ber konvoy menuju Banaran Resto.


Lagu "It's My Life " nya Jon Bon Jovi menjadi lagu wajib KMK Semarang di nyanyikan oleh Oom Agus Stef berkumandang sukses membangkitkan semangat joki-joki dan tam undangan dan  Setelah di buka oleh ketua KMK Oom Rido  KMK#315, acara dilanjutkan dengan prosesi peniupan lilin ulang tahun disertai dengan menyanyikan lagu "Panjang Umurnya". Pada kesempatan tersebut Oom Rido memberikan Potongan kue tart pertama ke Oom Dudi sebagai Noki TER Senior 054, kemudian ke Oom Stefanus Agus #644 selaku Noki TEr Muda Semarang, Oom Johan  #141 Selaku Ketua KMK Semarang Periode 2015-2016 dan Oom Didi #423 Selaku WaKA KMK Semarang..

Video Prosesi potong roti 

Acara potong Roti jadi tambah seru ketika Oom Johan selaku ketua mendapatkan surpize dengan lemparan roti dari joki yang lain, sehingga seluruh muka dan badan belepotan ..... ( hehehe ya nama nya juga ketua harus siap menerima hal-hal yang di luar dugaan )

Ketua KMK Semarang yg baru..( memang jadi ketua harus siap menghadapi segala cobaan..hehehe )

Ini enak nya jadi ketua habis belepotan ada bidadari yg ngelapin

Acara HUT di Banaran Resto dihadiri pula dari rekan-rekan KOMET ( Komplotan Mitsubishi Eterna ),  Mitsubishi Lancer Community. Komunitas Mitsubishi memang tergolong unik karena seperti ya satu-satu nya merek mobil yang antara satu merek dengan merek yg lain selama di bawah bendera Mitsubishi Motors bawaan nya pada kompak dan meresa satu jiwa... :)
Selain itu juga ada club Otomotif Royal Loyal yang selama ini juga sangat men support keberadaan KMK semarang turut hadir di acara HUT.

Speech from Bro Bagus dari Royal Loyal Automotive Club


Speech & Greeting dri Bro Wayan perwakilan KOMET ( Komplotan Mitsubishi Eterna ) Semarang

Speech from Bro Lukman dari Galant Community Semarang

Nonton film perjalanan KMK Semarang menjadi menu acara selanjut nya, dimana hadirin di suguhkan film mengenai dokumentasi kegiatan-kegiatan KMK Semarang dari dulu sampai sekarang yang meliputi kopdar pertama ( yg cuma 4 mobil ), baksos peduli banjar negara, sahur on the road, dan sebagai nya....
Joki Junior juga suka lho kalau ada acara KMK

Halo-halo.... yuuk ikutan KMK

Peserta antusias 

Bakat terpendam anggota KMK Semarang.. nyanyi nDang nDut


Seperti pada umumnya acara ulang tahuh tidak lah komplit kalau nga ada makan-makan,...... para hadirin dimanjakan dengan hidangan makan siang prasmanan ala Resto Banaran dan  di hibur dengan nyanyian dari artis-artis joki kmk yang memiliki bakat menyanyi terpendam....

Acara berakhir jam 15:00 dan KMK Warrior pun konvoy pulang...
Sampai jumpa di HUT KMK Semarang ke 3 yang pasti nya akan lebih seru......

Happy Birthday KMK Kandhang Semarang,... We Love You FuLL..!!!!!

KMK#314


Monday 21 September 2015

Tips Merawat Vanbelt Mitsubishi Kuda

Seringkali setelah digunakan beberapa waktu terdengar bunyi-buyian cit-cit-cit, atau suara kasar yg keluar dari ruang mesin kuda kita..
Jangan risau karena hal tersebut disebabkan oleh berkurang nya kelenturan ( elastisitas ) dari karet-karet vanbelt yang menggerakkan pulley-pulley dalam ruang mesin kita karena suhu di ruang mesin yang panas sehingga membuat karet-karet mengering dan pelumasan jadi berkurang serta tumpukan kotoran / jelaga dari sekitar mesin yang tidak di bersihkan pasti akan menggangu kinerja vanbelt. Selain itu juga biasanya bunyi-bunyian bak orkestra tadi terdengar apabila mobil lama tidak di starter ( makanya sering-sering di pakai Kuda nya jangan di tongkrongin di kandang aja hehehehe ).

Yang paling membahayakan apabila karena karet-karet vanbelt yg kurang perawatan menyebabkan karet putus pada waktu di gunakan... wah bisa berabe , karena dengan putus nya karet yg menggerakkan pulley otomatis ada sistem dalam mesin yg tidak berjalan.. bisa pompa PS ( kalau belt ini yg putus pasti nya setir akan jadi berat ), bisa altenator ( kalau belt altenator yg putus aki kita pasti akan tekor karena tidak terjadi proses pengisian/recharge ), atau bisa pula belt ke Kompressor AC atau bahkan waterpump.... yg tentunya akan sangat menguras kantong utk biaya perbaikan mesin Kuda kita.



Agar Vanbelt kita lebih awet umur nya dan mesin juga tidak mengeluarkan bunyi-bunyian orkestra sebaik nya lakukan maintenance rutin pada Vanbelt dengan cara menyemprotkan Beltdressing  dan untuk lebih optimal nya bisa dikombinasikan dengan  semprotan pelumas seperti WD40 , atau penetrant sejenis nya.

Bagian-bagian yang sebaiknya di lakukan penyeprotan adalah :

Bagian Pulley Pompa PS

Sekitar Pulley utama ( yg nyambung dg kipas radiator )

Bagian Bawah deket Carter Oli


Sebaiknya penyemprotan / perawatan vanbelt dilakukan  satu kali dalam satu bulan.
Perawatan yang baik sebaiknya menggunakan Beltdressing ,dan di semprotkan ke seluruh bagian atas / luar vanbelt, ( apabila meggunakan Beltderssing sebaik nya jangan menyemprotkan nya pada bagian pulley, karena cara kerja belt dressing ini biasanya cenderung membuat karet lentur namun menjadi lengket jadi semprotkan pada sisi luar vanbelt dia akan meresap sendiri ke dalam karet vanbelt ). Hanya saja apabila semprotan Beltdressing ini terkena bagian pulley atau bagia dalam dari vanbelt maka yg terjadi adalah vanbelt terlalu lengket dengan pulley sehingga suara gesekan antara vanbelt dan pulley jadi terdengar kasar..

Beberapa merek Belt Dressing  ( Type Spray )



Untuk lebih optimal ada baik nya  bisa menggunakan semprotan penetran seperti  WD40 dan sejenis nya. ( apabila proses maintenance menggunakan belt dresser sebaiknya gunakan  penetran yang kita semprotkan ke  bagian dalam vanbelt dan semprotkan juga ke pulley , tapi jangan terlalu banyak karena apabila  terlalu banyak vanbelt akan menjadi terlalu licin yg kemungkinan akan menyebabkan putaran puley jadi tidak maksimal ). Semprotkan sedikit demi sedikit sampai suara cit-cit-cit hilang.. kombinasi di usahakan agar lebih banyak belt dresser dibanding penetran.

Jika dalam keadaan darurat kita tidak memiliki carian / semprotan beltdressing kita bisa gunakan gemuk ( vaselin ) merek cobra atau vaselin jenis high temperature yang di oleskan sedikit secara merata ke bagian van belt..

Chasis Grease Cobra

Hal yang perlu di perhatikan terkait dengan Vanbelt adalah :

  • Periksalah secara berkala fisik Vanbelt terutama bagian dalam yang bersingunggan dengan Pulley, apabila sudah terlihat retak-retak atau ada rambut-rambut ( alias tidak rapi lagi pada pinggir nya ) berarti Vanbelt minta pensiun.
  • Umur pemakaian vanbelt kira-kira 20.000 KM, atau apabila fisik sudah tidak terlihat bagus ( dan keras waktu kita tekan pake jari ) sebaiknya segera di ganti.
  • Kelenturan vanbelt biasanya sekitar 0,5-1 Cm waktu di tekan pake jari, apabila lebih dari itu sebaiknya di lakukan pengaturan ulang atau penggantian vanbelt ( kemungkinan sudah molor). Untuk lebih presisi nya bisa menggunakan tabel ukur seperti di bawah ini.

Artikel didasari berdasarkan pengalaman pribadi dan rekan-rekan KMK Semarang yang lainnya.

Untuk lebih jelasnya mengenai cara service mesin Kuda Diesel, akan kita upload buku manual service mesin Kuda Diesel pada kesempatan mendatang.... Stay Tune... :)

Selamat Mencoba .....

KMK#314

Sunday 13 September 2015

TRADISI PENYEMATAN NOKI KMK KANDANG SEMARANG

Malam yang dingin di hari Jumat tanggal 11 September 2015 yang baru lalu,  dimana sebagian orang sudah tidur menikmati istirahat malamnya tetapi tidak demikian dilingkungan TPU (Tempat Pemakaman Umum) Kembang arum Semarang, 12 Mitsubishi Kuda dan 2 Mobil lainnya berjajar rapi di area parkir komplek pemakaman tersebut.

Lokasi Penyematan Noki....... hiiii sereeemm

Tema : Berkendara dengan bijaksana & Patuhi Rambu-rambu Lalu lintas...
atau kalau tidak akan berakir di ........


Malam itu sekelompok pecinta kendaraan Mitsubisi Kuda  yang tergabung dalam Komunitas Mitsubishi Kuda (KMK) Kandang Semarang sedang melakukan acara Tradisi Penyematan Nomor Joki (Noki) KMK. Noki adalah identitas resmi setiap anggota Komunitas Mitsubisi Kuda yang di terbitkan langsung dari pengurus pusat KMK di Jakarta, sehingga sangatlah membanggakan apabila seorang Joki Mitsubishi kuda telah mendapatkan Noki setelah menunggu approval yg lumayan lama. Malam itu ada lima anggota baru KMK kandhang Semarang yang baru saja mendapatkan Noki yaitu Oom Taufan Nusantoro (KMK 618), Oom M. Reza si Gendut Ceria (KMK 619), Oom Septiyan “Kemen” (KMK 628), Oom Iwan Temil alias Item (KMK 629), Oom M. Novel (KMK 630).

Peserta  sudah mulai was-was... 

Tradisi Penyematan Noki kali ini memang cukup mencekam karena diadakan di Area TPU Kembangarum Semarang. KMK Kandang Semarang memang terkenal unik dan aneh dalam berbagai kegiatan dan sudah beberapa kali mengadakan acara seperti ini dengan tema dan tempat yang berbeda. Dan kebetulan pada angkatan ini Tema nya adalah bernuansa Kuburan.

Acara dikemas sederhana namun khidmat, acara dimulai pada pukul 22.30 WIB sebelum para peserta Tradisi memulai acara diadakan upacara sederhana yang dipimpin oleh Wakil Ketua KMK Kandang Semarang sdr. Agus Riyanto (KMK 374) yang biasa disapa Kang Agus. Dalam sambutannya mengatakan tradisi seperti ini dan saat ini dilakukan di TPU Kembangarum bukan akan menakut- nakuti para Joki baru tetapi ada filosofinya bahwa Mitsubishi Kuda adalah mobil yang sangat nyaman untuk dikendarai bahkan dalam kecepatan yang sangat tinggi sekalipun,  tetapi perlu diingat terutama untuk para joki Mitsubishi Kuda jangan terus keenakan dan sembrono atau ugal- ugalan dalam mengendarai mobil tersebut bisa berakibat fatal dan mungkin akan berakhir ditempat seperti ini (Kuburan).

Setelah menerima wejangan dan pembacaan doa dari sesepuh Oom Agus Riyanto (KMK374) Kemudian kelima peserta tradisi dibawa ketengah area TPU untuk satu persatu membacakan Ikrar Tujuan Komunitas Mitsubishi Kuda. Acara ini dipimpin oleh ketua panitia penyelenggara tradisi Oom Didi ZA (KMK 432). Setelah pembacaan Ikrar Tujuan Komunitas Mitsubishi Kuda selesai, satu persatu peserta mulai mengambil Noki di area TPU diantara batu nisan yang telah ditentukan yang di pandu oleh Oom Johan Pontihade (KMK 141) dan Oom Dudi Dwi R (KMK 054). 

Peserta bergantian membacakan Ikrar Tujuan KMK


Dalam pengambilan noki diantara batu nisan tersebut peserta harus menuliskan dua item  Ikrar Tujuan Komunitas Mitsubishi Kuda yang hanya diterangi oleh senter kecil.

Satu demi satu peserta berhasil menyelesaikan tradisi tersebut dengan membawa noki beserta hasil tulisan mereka di tengah area TPU tersebut. Rasa bangga dan bahagia tampak dari wajah kelima Joki tersebut selain itu mereka juga dapat mengalahkan rasa takut mereka. Jabat tangan erat dan pelukan hangat dari para joki lainnya ketika kelima joki ini berhasil keluar dari area TPU.

Membaca Ikrar dengan Gemetar... ( ntah karena takut atau karena terharu meresapi ikrar heheh )


Ketua panitia penyelenggara Oom Didi ZA (KMK 432) di sela- sela kesibukannya memimpin prosesi acara tersebut menyampaikan bahwa  “Inilah KMK Semarang, berani bergeser dari titik nyaman. bukan senioritas tapi sebuah kebersamaan dengan rekan, alam dan sang Khalik” .



Setelah prosesi selesai, KMK Kandang Semarang rolling atau konvoi keliling kota semarang dan diakhiri dengan makan malam yang pagi sekali (karena makan malam nya sudah lewat jam 00:00 WIB) di Warung Lesehan Nasi Gudeg Mbak Tum Peterongan.

Rolling... 

Semua berkahir Indah... makan-makan... 


Selamat Datang Saudaraku dan Selamat Bergabung Dengan Komunitas Mitsubishi Kuda, Salam Satu Kuda Sejuta Saudara.

Welcome to the Club


KMK#374 


Monday 10 August 2015

Liputan Touring KMK Semarang Road To Pagilaran


Pada tanggal 8 sampai 9 Agustus 2015 yang lalu KMK Kandhang Semarang megadakan acara Family Touring yang di beri tajuk KMK Semarang Road To Pagilaran..
Acara yag telah dirancang sejak bulan Mei 2015 tersebut di ikut oleh 15 Joki dengan total peserta termasuk Navigator dan Joki Junior mencapai 45 Orang, hal ini menjadikan kegiatan touring ini menjadi kegiatan touring dengan total jumlah peserta terbanyak yang pernah di selenggarakan oleh KMK ranch Semarang.

Kumpul sebelum berangkat


Peserta touring berkumpul di exit TOL Krapyak ( di pelataran SPBU Krapyak ) untuk kemudian start convoy bersama menuju lokasi pada jam 16:00 WIB. Perjalanan menuju ke lokasi di Perkebunan Teh PTP IX Pagilaran yang terletak di ketinggian 1500 Meter DPL ( Diatas Permukaan Laut ) sejauh +/- 120 KM ditempuh dalam perjalanan sekitar 2,5 Jam tidak mengalami kendala yang berarti, selain itu sepanjang perjalanan para joki saling ber koordinasi dan bercanda melalui pesawat Rakom ( HT ) yang telah di persiapkan menjadikan perjalanan lebih seru dan menyenangkan.

Pada sekitar pukul 18:30 WIB rombongan Kuda warrior telah tiba di perkebunan teh yang di dirikan oleh Belanda pada tahun 1880 dan sempet berpindah tangan ke Pemerintah Inggris di tahun 1922 sebelum akhir nya menjadi BUMN pada tahun 1964. Setelah melakukan cek in acara bakar-bakaran atau yg biasa di sebut dengan Barbeque  dimulai dengan menu utama Sate Kambing, Sate ayam & Sate Sapi ala Pak kempleng Ungaran hasil racikan Joki KMK Teteh Fina ( Erfina Hapsari ) yg sangat istimewa lezat nya......
Sate kambing hmm...

315+314 Master Chef Sate Kambing


Dapur Umum KMK ... Lengkap dengan Tim Koki yg cantik-cantik

Navigator menyiapkan sate yang telah selesai di bakar

Setelah perut kenyang acara dilanjutkan dengan api unggun, di suasana perbukitan nan sejuk bersuhu antara 15-18 drajat Celcius para joki dengan penuh semangat mengikuti acara api unggun..... Acara yang di pandu oleh duet MC Koplak #314 & #315 di buka dengan pembacaan doa oleh Oom Putut Parianto kemudian di susul dengan sambutan oleh Oom Ridho, setelah itu para joki diajak utk bermain Fun Game Mummy KMK dimana setelah dibagi dalam 4 kelompok ( kelompok Super Exceed, GLS, GLX dan Grandia ) setiap kelompok diminta utk mebuat mummy dari salah satu joki anggota kelompok nya dengan menggunakan Tissue Gulung dan setelah mummy jadi harus di beri nama, di presentasi kan dan berjoget. Sebagai pemenang lomba Mummy KMK ini adalah kelompok Grandia dengan mummy nya yg diberinama "MUCONG" kependekan dari Mummy Pocong :)

Mummy Game, Joki Junior juga pada ikutan jadi Mummy

 "Mucong " Juara Lomba Mummy

Permainan berlanjut dengan Tower Game yang merupakan permainan yang menutut ketelitian dan teamwork yang baik antar Joki,  dimana kelompok Super Exceed, GLS, GLX dan Grandia diminta utk membangun sebuah tower menggunakan Sedotan Minuman, kelompok dengan tower yang paling tinggi dan stabil tidak mudah roboh lah yang menjadi pemenang. Pada Tower Game ini lomba di menangkan oleh kelompok Super Exceed pimpinan Oom Anton , kata beliau " Super Exceed menang lomba tower karena joki nya banyak yang anggota Proyek sehigga kalau cuman bikin tower dari Sedotan Minuman sangat mudah ".... hehhehehe

Tower Game

Tujuan Tower Game untuk meningkatkan kerjasama antar joki 

Semakin larut malam acara semakin seru , karena pada saat acara sarasehan membahas mengenai rencana kedepan dari KMK Semarang yang di pimpin oleh moderator Oom Agus Riyanto ternyata Oom Rido dan Oom Johan diam-diam menyiapkan acara Kejutan yaitu berupa  melakukan "Sabotase" ke Kuda-Kuda peserta yang di parkir di belakang arena api unggun, sabotasi ringan ini tujuan nya nya agar Joki memahami dan mengerti seluk beluk kuda tunggangan nya tidak hanya bisa naikin doang..
Peserta yang telah selesai trouble shooting sabotase segera menstarter Kuda nya yang bisa hidup berarti JOKI KMK Tulen....

"Psst... nyabote ojo angel-angel mengko malah mogok Kuda ne blaish.." :P

"Kuda ini pemilik nya bengkel,.. mau saya sabot apa nya ya..#$%^&*(&..?" , kata oom Johan


Pagi nya setelah sarapan pagi dengan menu Nasi Goreng Spesial ala Navigator dan berfoto bersama  para KMK Warior bersiap-siap utk melakukan Tea Walk..  acara Tea Walk Ala KMK ini berbeda dengan Tea Walk pada umum nya yang peserta nya jalan kaki menyusuri kebun teh... Tea Walk Ala KMK ini semua Joki menunggang Kuda nya masing-masing.




Start dimulai dari depan Villa menuju ke arah puncak kebun teh, melintasi jalan sempit berbatu yang ber kelok-kelok  serta menanjak, sepanjang perjalanan mata para joki di manjakan dengan  pemandangan hamparan kebun teh nan menghijau dan udara yang cukup sejuk dikisaran 20-25 drajat Celcius membuat para joki pada membuka kaca jendela kuda masing-masing. ( sejuuuk ndaaaa, dan iritt tanpa AC )
Convoy di pegunungan nan sejuk 

"Suegerrr ndaa....", kata oom Ridho

Jalan berkelok dan sempit hanya bisa 1 mobil.

Dalam Tea Walk ini benar benar terbukti kehandalan dan ke tangguhan Mitsubishi Kuda karena track yang di lalui sepanjang +/- 10 KM hampir seluruh nya merupakan jalan bebatu, menanjak , sempit dan sarat dengan tikungan tajam, dimana para joki hanya bisa menggunakan gigi 1 dan 2 untuk melibas track tersebut, belum lagi di etape terakhir terdapat obstacle yg cukup tinggi di bagian tengah jalan sehingga tidak sedikit kuda yang mentok bagian bawah nya karena menghantam obstacle berupa batu.

Tim melintasi jembatan tua, yg tidak boleh di lewati bersama-sama harus satu persatu

Mendaki gunung turuni lembah,......



Pada kegiatan ini juga sempat terjadi insiden kecil yaitu terperosok nya Kuda milik Oom Putut ( yang kebetulan jalan di depan sendiri sebagai pemandu ), untung nya dengan perangkat recovery berupa seling yg telah di persiapkan oleh rekan Joki #314 dan rekan-rekan Joki lain yang bahu-membahu mendorong, Kuda oom Putut bisa di evakuasi dengan mudah dengan cara di tarik dari belakang oleh kuda nya Oom Rido #315...

Joki-joki KMK Semarang bahu membahu meng evakuasi Kuda yang terperosok
cukup 3 Menit langsung berhasil lolos ( 3 Menit kayak bikin mie instant saja yaa )

Memang dalam kegiatan Tea Walk ber Kuda ini selain kondisi Mobil yg prima juga di tuntut SKILL mengemudi yang handal dari para joki nya, karena kalau hilang konsentrasi sebentar saja Kuda bisa terperosok seperti yang dialami oleh Oom Putut.

Awas hati-hati , kanan Jurang !!..


Barisan KMK Warrior dari Semarang


Perjalanan sepanjang +/- 10 KM ditempuh dalam waktu sekitar 2,5 jam, dan setelah kembali ke jalanan ber aspal rasa nya lega sekali, kegiatan dilanjutkan dengan Sholat Duhur dan kemudian perlananan pulang ke Semarang, sungguh merupakan sebuah perjalanan petualangan yang sangat mengasyikan...



Masyarakat Sekitar Perkebunan Pagilaran... terheran-heran ngelihat kuda banyak sekali..

Lokasi Pabrik Teh Pagilaran


Jadi tidak salah kalau di Philipne Mitsubishi Kuda dinamakan Mitsubishi ADVENTURE karena dengan mobil Kuda kita telah membuktikan bahwa perjalanan dijalanan sempit yang penuh batu, tanjakan dan tikungan tanjam bisa di LIBAS dengan nyaman dan mudah oleh Mitsubishi KUDA..
Kita jadi semakin sayang sama kuda karena ternyata Mitsubishi Kuda adalah kendaraan yg siap digunakan di segala Medan...

Sampai jumpa di perjalanan Berikutnya.......



----------------------- { Salam Satu Kuda Sejuta Saudara }---------------------

( Comming Soon : Video Touring Road to Pagilaran )

KMK#314